GEREJA PROTESTAN DI INDONESIA BAGIAN
BARAT
G P I B
Majelis
Jemaat PETRA – Ciluar di Bogor
Sekretariat
: Jalan K. S. Tubun Km 7 Cibuluh – Bogor
TATA IBADAH
UCAPAN SYUKUR UMAT ATAS
BERKAT ALLAH KARENA PEMBANGUNAN
GEDUNG GEREJA
GPIB “PETRA” CILUAR – BOGOR
HARI MINGGU
– 19 MEI 2013
Tema
Jikalau bukan TUHAN yang membangun rumah,
sia – sialah orang yang
membangunnya.
MAZMUR 127 : 1
Sub Tema
Hanya oleh
pertolongan TUHAN, Allah kita, seluruh pekerjaan ini dapat kita lakukan
bersama-sama
-----ooo00ooo-----
PENGARAHAN
PELAKSANAAN PROSESI IBADAH
Catatan
Pelaksanaan
a.
Majelis bertugas berkumpul di Konsistori
Gereja.
b.
Doa Pelayanan dinaikkan oleh Penatua Pemimpin
Pelayan (LITURGOS I).
c.
Majelis Pemandu Liturgi masuk melewati tangga
belakang.
d.
Prosesi para pelayan masuk dari depan Gedung
Gereja.
e.
Pembukaan Bazar Syukur dilakukan dalam
Ibadah, sesudah selesai Ibadah warga jemaat menuju basement untuk mengikuti
acara.
f.
LITURGOS II – Pelayan
Doa Pengakuan Dosa.
g.
LITURGOS III – Bertugas
membaca Alkitab
h.
LITURGOS IV – Ajakan
Persembahan.
i.
LITURGOS V – Membagikan Kantong Persembahan.
j.
LITURGOS IV – Warta Jemaat
PEMBUKAAN
LIT. I : Dengan
sukacita Majelis Jemaat GPIB PETRA Ciluar di Bogor menyambut kehadiran seluruh
Warga Jemaat dan Simpatisan yang datang mengucap syukur kepada Allah, karena
hari ini Dia mengaruniakan kepada kita Rohkristus. Muliakanlah namaNya, sebab
Dialah yang memimpin kita membangun bait kudusNya di Ciluar Bogor ! Kiranya
TUHAN merachmati ibadah kita bersama pada hari ini dan seterusnya. Marilah kita
BERDIRI dan memuliakan Allah :
JEMAAT BERDIRI
LIT. I : Haleluyah ! Pujilah TUHAN yang telah
melakukan perkara besar di antara kita !
Laki : PUJILAH
ALLAH YANG TELAH DATANG KEMBALI DALAM KUASA ROHNYA
KUDUS !
LIT. I : Biarlah mulut kita penuh dengan pujian untuk
menyanyikan syukur bagi Sang Bapa – Anak – Roh, Tritunggal Mahakudus !
Wanita: TELAH
DIBERIKANNYA ROHKRISTUS UNTUK
MEMIMPIN KITA MELA-KUKAN PEKERJAANNYA.
SEMUA : Ya TUHAN, berkatilah Ibadah Syukur UmatMu di sini,
kuatkan dan teguhkanlah kami, agar kami setia mengasihiMu dan taat
memberlakukan seluruh perintahMu.
I
MENGHADAP TUHAN
LIT. I : Marilah kita menyanyikan pujian bagi
Allah untuk menyambut FirmanNya yang dibawa masuk oleh para pelayanNya.
NYANYIAN JEMAAT
AGUNGKAN,
AGUNGKAN NAMANYA
Sementara
kidung dinyanyikan, iring-iringan pelayan membawa masuk Firman TUHAN. Kidung tersebut diulangi
3 X berturut-turut
1. Agungkan,
agungkan namaNya...
« VOTUM
Pel.Fir : Atas nama
Allah, Bapa – Anak – Roh, ibadah Syukur ini ditahbiskan untuk kemuliaanNya,
kini dan sepanjang segala zaman.
Jemaat : AMIN ! TERPUJILAH TUHAN YESUS KRISTUS SELAMA-LAMANYA !
« INTROITUS
Pel.Fir : “Kuatkanlah
hatimu,, bekerjalah, sebab Aku menyertai kau, sesuai dengan janji yang telah
Kuikat dengan kamu. Dan RohKu tetap tinggal di tengah-tengahmu. Jangan takut !,
demikianlah firman TUHAN” (Hag. 2:6-7).
Jemaat : YA ALLAH, GENNAPILAH JANJIMU ATAS KAMI, SEBAB KAMI INI PERCAYA KEPADAMU. AMIN !
NYANYIAN JEMAAT
TERPUJI
ENGKAU ALLAH MAHABESAR
KJ. No.
1.
Terpuji
Engkau Allah Mahabesar yang telah....
Reff.
HALELUYAH PUJI TUHAN, HALELUYAH AMIN, JIWA KAMI KAUJADIKAN SEGAR ABADI !
2.
Terpuji
Engkau yang telah memberi Jurus’lamat manusia terang ilahi.... Reff.
JEMAAT DUDUK
« DOA PENGAKUAN DOSA
LIT. II : Saudara saudara seiman,
Marilah kita berdoa memohonkan pengasihan
Allah, agar Dia mengampuni segala kesalahan dan kejahatan kita :
Ya TUHAN, Allah Bapa kami Mahakudus !
Kami menanti-nantikan Dikau. KepadaMu kami
berharap. Lepaskanlah kami dari segala dosa dan pelanggaran. Kami sengsara,
tidak dapat membuka mulut melawanMu, sebab Engkau sendirilah yang
bertindak. Hindarkanlah kami dari pada
pukulanMu, kami remuk karena serangan tanganMu.
Kami tahu, ya Tuhan, bahwa Engkau menghajar seseorang dengan hukuman
karena kesalahan, dan menghancurkan-nya sama seperti gegat; sesungguhnya,
setiap manusia adalah kesia-siaan belaka.
Dengarkanlah doa kami,
ya TUHAN, dan berilah telinga kepada teriakan kami
minta tolong, janganlah berdiam diri melihat air mataku, karena dosa telah
menelan kami dan kematian hendak menerkam kami. Ampunilah dan bebaskanlah kami,
ya Allah di dalam Yesus Kristus. Amin ! (Refleksi Maz. 39 : 8 – 14)
NYANYIAN JEMAAT
TUHAN,
KAMI BERLUMURAN DOSA
1.
Tuhan, kami berlumuran dosa...
2.
Tuhan, .....
«
BERITA PENGAMPUNAN DOSA
Pel.Fir : “Sekalipun
dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun
berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba.
Jika kamu menurut dan mau
mendengar, maka kamu akan memakan hasil baik dari negeri itu” (Yes. 1:18-9).
Berdasarkan
Firman TUHAN yang disampaikan oleh Nabi Yesaya, maka selaku pelayan Kristus,
kami memberitakan bahwa pengampunan dosa dan kesalahan telah dianuge-rahkan di
dalam nama Bapa – Anak – Rohkudus. Berbaha-gialah orang yang percaya kepada
Kristus, karena Allah pasti mengampuninnya.
JEMAAT : SYUKUR ALLAH ! TERPUJILAH YANG MAHAKUDUS !
NYANYIAN JEMAAT
TUHANKU
BILA HATI KAWANKU
KJ.
No.
1.
Tuhanku bila
hati kawanku terluka oleh tingkah ujarku dan kehendakku jadi panduku, ampunilah
!
2.
Dan hari
bersujud...
« PERINTAH HIDUP BARU
Pel.Fir : Marilah kita berdiri dan mendengarkan
petunjuk Allah untuk menjalani kehidupan baru sejak tanggal 19 – 25 Mei
mendatang....
Kiranya Allah menuntun
kita oleh RohNya kudus, supaya kita melaksanakan kehendakNya dalam kehidupan
sesehari dan di seluruh dunia. KEMULIAAN BAGI ALLAH !
KEMULIAAN BAGI
ALLAH
1.
Kemuliaan bagi Allah di tempat yang
mahatinggi dan damai sejahtera di bumi di antara manusia yang ber-kenan
kepadaNya.
2.
Anak Domba Jurus’lamat, Put’ra Allah
Mahakuasa.....
« PADUAN
SUARA GPIB Jemaat PETRA – Ciluar di Bogor
II
PEMBERITAAN SABDA
« DOA EPIKLESE
Pel.Fir : Saudara seiman, marilah kita mohon pimpinan
Roh Allah, sebelum mendengarkan pemberitaan Firman, dan agar hati dan pikiran
kita diterangi olehNya :
« PEMBACAAN SABDA
Pel.Fir : Marilah kita
BERDIRI untuk mendengarkan Firman Allah yang dikutip
dari Kitab NABI
HAGAI 2 : 1 – 10. Tepujilah
Allah – HALELUYA
!
JEMAAT : HALELUYA – HALELUYA
– HALELUYA !
« PEMBACAAN SABDA
ALLAH
LIT. III : Pembacaan
Alkitab dikutip dari NABI
HAGAI 2 : 1 – 10. Demikianlah bunyinya : ....
Pel.Fir : Hendaklah
firman Allah dengan segala kekayaannya menetap di antara kamu dan ucapkanlah
syukurmu kepada Allah !
JEMAAT : KEPADAMU
PUJI-PUJIAN, MADAH SYUKUR DAN SEGALA KEMULIAAN. YA
BAPA, PUTERA, ROHKUDUS
SAMPAI KEKAL ABADI.
JEMAAT DUDUK
« PENGAJARAN /
PEMBERITAAN FIRMAN
Pel. Fir : ...
NYANYIAN JEMAAT
BAGI
YESUS KUSERAHKAN
KJ.
No. 363
(Sambil KJ 363 dinyanyikan, seluruh peserta ibadah
maju dan meletakkan PERSEMBAHAN SYUKUR kepada TUHAN yang akan dipakai untuk
PEMBANGUNAN GEDUNG GEREJA Tahapan berikutnya)
1.
Bagi Yesus Kuserahkan hidupku
seluruhnya. Hati dan perbuatanku pun waktuku milikNya. Bagi Yesus semuanya pun
waktuku milikNya, bagi Yesus semuanya pun waktuku milikNya.
2.
Tanganku kerja bagiNya kakiku
mengikutNya. Mataku memandang Yesus, Dia Jurus’lamatMu. Bagi Yesus semuanya Dia
Jurus’lamatku. Bagi Yesus semuanya Dia Juurus’lamatku.
3.
....
«
PENGAKUAN
IMAN RASULI
Pel.Fir : Marilah kita
BERDIRI dan bersama-sama mengikrarkan PENGAKUAN IMAN
RASULI :
JEMAAT DUDUK
« DOA SYUKUR UMAT
1.
Bagi
keselamatan Bangsa Indonesia bangsa Indonesia, khusus-nya Pemerintah Kota
Bogor (oleh salah seorang PENATUA yang telah
ditunjuk).
2.
Bagi Gereja
yang melaksanakan Pekabaran Injil, khususnya GPIB PERTA – Ciluar di Bogor yang
sedang membangun bait TUHAN (oleh salah seorang WARGA JEMAAT yang telah ditunjuk)
3.
Bagi
orang-orang yang menderita dalam masyarakat dan GPIB Jemaat PETRA Ciluar di
Bogor (oleh salah seorang DIAKEN yang telah ditunjuk)
4.
Doa syukur
diakhiri oleh PELAYAN FIRMAN dan bersama-sama mengucapkan DOA
BAPA KAMI.
« VG PELKAT PKB GPIB
Jemaat PETRA Ciluar di Bogor
I
JAWABAN UMAT ALLAH
« AJAKAN PERSEMBAHAN
LIT. IV : Marilah kita memberikan persembahan syukur, sambil mengingat akan pesan
Alkitab : “Oleh karena cintaku kepada rumah Allahku, maka sebagai tambahan pada
segala yang telah kusediakan bagi rumah kudus, aku dengan ini memberikan kepada
rumah Allahku dari emas dan perak
kepunyaanku sendiri. siapakah pada hari ini yang rela memberikan persembahan
kepada TUHAN ?” (I TAW. 29 : 3,5b -> diusulkan untuk dibacakan pada situasi khusus bagi
PEMBANGUNAN
GEDUNG GEREJA). Sambil
memberikan persembahan sukarela, kita bersama sama menyayikan KJ 403 : 1 – HUJAN
BERKAT ‘KAN TECURAH. ....
« DOA PERSEMBAHAN
LIT. IV : Jemaat yang dikasihi oleh Allah... Marilah
kita BERDIRI dan enyerahkan
persembahan ini kepada Allah di dalam doa yang diucapkan bersama-sama :
Ya Allah…
Engkau menurunkan
hujan dan menyirami bumi dengan sinar mentari. Seluruh alam semesta hidup
ceria. Sawah dan ladang bertumbuh subur. Semua umatMu memetik keuntungan karena
kebaikanMu. Pada hari Pentakosta ini kami berkumpul di rumahMu untuk membawa
korban syukur dari hasil usaha yang Kauberkati. Engkau telah membuat segala
usaha kami berhasil, ya Allah. Itulah sebabnya kami bersyukur kepada-Mu. Terimalah
syukur hati kami berupa uang yang dipersembahkan sebagai pendukung pekerjaanMu
yang dilakukan oleh Gereja, sehingga namaMu dimuliakan. Amin (disusun oleh A. R. Ihalauw)
JEMAAT DUDUK
IV
PENGUTUSAN DAN PEMBERKATAN
« WARTA JEMAAT
LIT. V :
« PENGUTUSAN
Pel.Fir : Pulanglah ke dalam keluargamu, serta
lakukanlah firman Allah yang telah kamu dengar. Marilah berdiri dan pujilah
nama TUHAN !
NYANYIAN JEMAAT
TIAP
LANGKAHKU DIATUR TUHAN
1.
Tiap
langkahku diatur oleh Tuhan dan tangan kasihNya memimpinku. Di tengah badai
dunia melandaku, hatiku tetap tenang teguh. REFF.
TIAP LANGKAHKU, KUTA’U YANG TUHAN
PIMPIN KE TEMPAT TINGGI ‘KU DIHANTARNYA, HINGGA SEKALI NANTI AKU TIBA DI RUMAH
BAPA SURGA YAG BAKA.
2.
Jikalau
imanku mulai lemah dan jalan hidupku hampir sesat. Kpandang Jurus’lamat
Penebusku, aku kuat sebab Tuhan dekat. REFF.
« PEMBERKATAN
Pel. Fir. : Atas nama
Allah yang telah memanggi, mengurapi serta memberikan otoritas Kristus kepada
pelayan firman, kami diutus Allah untuk menympaikan rachmatNya ke atas Jemaat
sekalian. Terimalah berkat Allah :
TUHAN memberkati dan menyertai engkau !
TUHAN menyinari dengan wajahnya dan memberi engkau
kasih karunia.
TUHAN menghadapkan wajahNya kepadamu dan memberi
engkau damai sejahtera.
JEMAAT : AMIN –
AMIN – AMIN !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar